Badan Pekerja Wilayah (BPW) GKSI Jabodetabek sesuai jadwal, mengadakan perkunjungan ke GKSI Jemaat Nekmese di Tanjung Priuk. Perkunjungan ini dilakukan oleh Ketua BPW Periode 2023-2028. Ketika sampai di Jemaat Nekmese, disambut dengan baik oleh Pdt. Jemaat GKSI Nekmese dan nyonya, Pendeta Jemaat yang dimaksud yakni bapak Pdt. Marthin Amuna. Beliau bersama sejumlah pelayan melayni jemaat GKSI Nekmese. Dalam pertemuan itu, ketua BPW GKSI Jabodetabek berbincang-bincang sebelum memasuki ibadah Minggu yang dimulai pukul 09.30. Inti percakapan itu yakn pelayanan GKSI Nekmese dimulai dengan kegiatan Penginjilan dan terus berkomitmen untuk penginjilan (bukan Kristenisasi). Prinsip Pendeta GKSI Jemaat Nekmese yakni tidak ada hari tanpa penginjilan, tidak ada hari tanpa perkunjungan, tidak ada hari tanpa pemuridan. Selanjutnya kami masuk dalam ibadah Minggu.
Ibadah dimulai tepat Pukul 09.30. Dalam ibadah tersebut, Ketua BPW GKSI Jabodetabek menyampaikan renungan Firman Tuhan dengan tema: "Nekmese dengan yang Sempurna" (Yohanes, 17:23). Beberapa poin Khotbah yakni untuk nekmese dengan Yang sempurna maka jemaat GKSI Nekmese mesti memperhatikan 3 hal.
1. Aku di dalam mereka (ay. 23b)
2. Engkau (Bapa) di dalam Aku (Yesus) (ay. 23b)
3. Kasih Bapa yang Adil (ay. 23 b dan c)
Setelah Ibadah, ketua BPW GKSI Jabodetabek bersama Pendeta dan Jemaat Foto bersama.
Pendeta GKSI Jemaat Nekmese: Pdt. Martin Amuna bersama Jemaat dan Ketua BPW GKSI Jabodetabek
Berikut Puji-Pujian Jemaat GKSI Nekmese
Setelah Ibadah, ketua BPW GKSI Jabodetabek bersama Pendeta dan Jemaat Foto bersama.
Pendeta GKSI Jemaat Nekmese: Pdt. Martin Amuna bersama Jemaat dan Ketua BPW GKSI Jabodetabek